Cara Menambah RAM di Samsung A04s Dengan RAM Plus

Samsung A04s dibekali dengan RAM 3GB/4GB yang bagi pengguna suka bermain game ataupun melakukan multi tasking tentunya membutuhkan RAM tambahan. Oleh karena itu, pada postingan ini kami akan membagikan cara menambah RAM di Hp Samsung Galaxy A04s.

RAM adalah salah satu komponen pada perangkat yang berfungsi untuk meningkatkan performa perangkat. RAM akan menyimpan data sementara dari aplikasi yang sering kita akses.

RAM bekerja jauh lebih cepat daripada hardisk, sehingga ideal untuk menyimpan dan mengakses data yang sering digunakan. Semakin banyak RAM yang dimiliki perangkat kita, semakin banyak data yang dapat disimpan dan diakses dengan cepat, sehingga dapat meningkatkan kinerja perangkat.

Saat ini, RAM ponsel yang hanya sebesar 4GB terasa kurang bagi pengguna yang hobi bermain game ataupun menjalankan aplikasi yang berat. Biasanya akan terjadi lag saat RAM di ponsel mulai penuh.

Untuk mengurangi beban kerja RAM fisik, kita dapat membuat RAM virtual dengan memanfaatkan fitur RAM Plus yang ada di Hp Samsung A04s kita.

Cara Menambah RAM Virtual di Hp Samsung A04s

Fitur RAM Plus atau Penambahan RAM yang ada di ponsel Samsung A04s, memungkinkan kita untuk menambah virtual RAM sebesar 4GB. Jadi jika kamu menggunakan ponsel dengan RAM 3GB, otomatis kapasitas akan bertambah menjadi 7 GB.

Namun, perlu kalian ketahui, RAM virtual ini hanya sekedar membantu saja saat RAM fisik sudah mulai kepenuhan. SelainĀ  itu, penyimpanan internal akan berkurang karena dipakai sebagai RAM virtual.

Berikut ini langkah-langkah menambah RAM virtual di ponsel Samsung Galaxy A04s:

Buka Pengaturan Perawatan Perangkat

Pengaturan Perawatan Perangkat Samsung

Langkah pertama silahkan buka home screen One UI lalu cari dan ketuk ikon Settings atau Pengaturan. Kemudian, gulir ke bawah dan tap opsi Perawatan perangkat dan baterai.

Pilih RAM Plus

Pilih RAM Plus

Setelah berada di halaman Perawatan Perangkat atau Device Care akan muncul sejumlah informasi tentang pemakaian baterai, penyimpanan yang tersedia, dan memori yang terpakai. Silahkan kalian ketuk Memori lalu scroll ke bawah dan pilih RAM Plus.

Pilih Ukuran RAM virtual

Pilih Ukuran RAM virtual

Di menu RAM Plus ini, kamu akan melihat beberapa pilihan ukuran RAM yang bisa diterapkan oleh ponsel kamu. Silahkan pilih 4GB jika gemar bermain game dengan kualitas HD. Setelah memilih kapasitas RAM, ketuk Restart (Mulai Ulang) .

Catatan: Setelah mengaktifkan fitur ini, otomatis penyimpanan internal akan berkurang sesuai dengan jumlah RAM virtual yang kamu pilih.

Cara Menonaktifkan RAM Plus di Samsung A04s

Cara Menonaktifkan RAM Plus di Samsung A04s

Jika kamu hanya menggunakan ponsel untuk hal-hal ringan seperti membukan Whatsapp, Telegram, Facebook ataupu media sosial lainnya sebaiknya matikan fitur RAM Plus agar lebih hemat ruang penyimpanan dan juga baterai.

  1. Buka menu Pengaturan Samsung.
  2. Pilih Perawatan perangkat dan baterai.
  3. Tap Memori.
  4. Pilih RAM Plus.
  5. Nonaktifkan RAM Plus yang ada di atas.
  6. Sekarang, restart ponsel kamu.

Jadi, pilihlah sesuai dengan kebutuhan kamu, apakah ingin mengaktifkan ataupun menonaktifkan RAM Plus. Sebab masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Demikianlah cara menambah RAM di Samsung A04s tanpa aplikasi tambahan apa pun, cukup dengan mengaktifkan fitur RAM Plus.

Tinggalkan Balasan